Pekan Budaya Madura 2025 Resmi Di Tutup

Ketapang:KM – Mewakili Bupati Ketapang Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Repalianto, S.Sos.,M.Si menutup resmi Pekan Budaya Madura Tahun 2025, Sabtu (29/11/2025) malam, di Balai Sungai Kedang Ketapang.

Kegiatan yang digelar Ikatan Keluarga Besar Madura (IKBM) Kabupaten Ketapang ini berlangsung selama lima hari ini berjalan lancar dan sukses.

Dihadiri Forkopimda Ketapang, Ketua IKBM Provinsi Kalbar, Staff Ahli Bupati, Ketua IKBM Ketapang dan pengurus serta undangan lainnya.

Membacakan sambutan tertulis Bupati Ketapang, Sekda mengatakan kegiatan budaya Madura ini bukan hanya menjadi hiburan, tetapi juga menjadi cermin kekayaan tradisi, nilai-nilai luhur, dan jati diri masyarakat Madura yang hidup dan berkembang di Kabupaten Ketapang.

“Mulai dari seni tari, musik tradisional, pencak silat, kuliner khas, sampai dialog budaya semuanya menggambarkan betapa kuat dan indahnya warisan budaya madura,” ujarnya.

“Tema yang diangkat tahun ini, “Lestarikan Budaya, Eratkan Persaudaraan, Wujudkan Ketapang Bermartabat” sangat Relevan dan sejalan dengan semangat pemerintah Kabupaten Ketapang dalam membangun daerah yang maju, harmonis, dan berkarakter.
dalam arus globalisasi, budaya lokal sering menghadapi tantangan.

“Melalui kegiatan seperti pekan budaya madura, kita menunjukkan bahwa budaya bukan hanya warisan masa lalu, melainkan identitas yang harus terus dihidupkan dan diwariskan kepada generasi muda,” tuturnya.

Pemerintah daerah lanjut Sekda, berkomitmen mendukung berbagai upaya pelestarian budaya, termasuk budaya Madura yang menjadi bagian penting dari mozaik keberagaman Ketapang.

“Keberagaman suku, agama, dan budaya di Kabupaten Ketapang adalah kekuatan, bukan perbedaan yang memisahkan. Saya sangat mengapresiasi IKBM yang selalu memelihara persatuan, serta berperan aktif dalam menjaga kerukunan antarsuku dan antarumat beragama di daerah kita,” Imbuhnya.

Bupati melalui Sekda juga memberikan apresiasi kepada panitia penyelenggara, tokoh masyarakat, para seniman, budayawan, serta seluruh peserta dan masyarakat yang telah berpartisipasi mensukseskan kegiatan ini.
“Semoga kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan dan semakin berkembang dari tahun ke tahun. Akhirnya, dengan mengucapkan puji dan syukur atas kehadirat tuhan yang maha kuasa, Pekan Budaya Madura (IKBM) Kabupaten Ketapang tahun 2025 secara resmi saya nyatakan ditutup,” pungkasnya.

Selanjutnya dalam acara penutupan ini, Sekda juga berkesempatan menyerahkan hadiah pemenang lomba fashion show khas Madura.

Malam penutupan ini juga semakin meriah karena panitia juga menghadirkan Artis dari Madura yang mempersembahkan lagu-lagu viral dan terbaru sehingga mampu menghipnotis ribuan masyarakat yang hadir di Balai Sungai Kedang.**

  • Related Posts

    Wwkil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    Ketapang:KM – Wakil Bupati Ketapang, Jamhuri Amir, SH melaksanakan audiensi dan koordinasi dengan Direktur Konektivitas dan Infrastruktur Logistik Deputi Bidang Infrastruktur Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Republik Indonesia beberapa waktu…

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Pontinanak:KM – Wakil Bupati Ketapang Jamhuri Amir, S.H. Bersama Ketua DPRD Kabupaten Ketapang H. Achmad Sholeh, ST., M.Sos Hadiri  Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Semester II Tahun 2025 oleh BPK…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Wwkil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    Wwkil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Ketua DPRD Ketapang Ultimatum Penambang Pasir: SIPB Itu Bukan Tiket Bebas Menambang

    Ketua DPRD Ketapang Ultimatum Penambang Pasir: SIPB Itu Bukan Tiket Bebas Menambang

    Ruas Jalan Provinsi di Ketapang Rusak Parah, Masyarakat Ketapang Teriak: Pemprov Kalbar dan DPRD Kalbar ke Mana?

    • By ktpmedia
    • Januari 12, 2026
    • 141 views
    Ruas Jalan Provinsi di Ketapang Rusak Parah, Masyarakat Ketapang Teriak: Pemprov Kalbar dan DPRD Kalbar ke Mana?

    Kapolres Ketapang Turun ke Lahan, Panen Jagung Bersama Petani Muara Pawan

    Kapolres Ketapang Turun ke Lahan, Panen Jagung Bersama Petani Muara Pawan

    Sekda Lantik Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemkab Ketapang, Tegaskan Integritas dan Kepatuhan Aturan ASN

    Sekda Lantik Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemkab Ketapang, Tegaskan Integritas dan Kepatuhan Aturan ASN