Bupati Ketapang Alexander Wilyo Dan Lusia Dewi Nurjana Dikukuhkan Jadi Ayah Bunda GenRe Ketapang

Landak:KM – Bupati Ketapang Alexander Wilyo dan istrinya, Lusia Dewi Nurjana, resmi dikukuhkan sebagai Ayah dan Bunda GenRe (Generasi Berencana) Kabupaten Ketapang.
Pengukuhan berlangsung pada Kamis 24 Juli 2025 di Kabupaten Landak, saat acara puncak Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-22, Hari Kesatuan Gerak PKK ke-53 dan Harganas ke-32 tingkat Provinsi Kalbar.

Pengukuhan dilakukan langsung oleh Gubernur Kalbar Ria Norsan dan Ketua TP PKK Provinsi Kalbar, Erlina Ria Norsan. Keduanya didampingi oleh Kepala Perwakilan BKKBN Kalbar.

Gubernur Ria Norsan menyampaikan apresiasi kepada BKKBN yang telah mempercayakan tugas ini. Menurutnya, menjadi Ayah dan Bunda GenRe bukan sekadar gelar, tapi amanah besar.

“Ini komitmen moral dan sosial untuk ikut membentuk generasi muda Kalbar yang kuat, sehat, dan berdaya,” kata Norsan.

Ia juga menekankan pentingnya peran orang tua di era digital. Figur Ayah dan Bunda, kata dia, punya peran besar dalam mendampingi remaja menghadapi berbagai tantangan zaman.

Tema Harganas tahun ini, “Dari Keluarga untuk Indonesia Maju”. Meurutnya sejalan dengan semangat membangun keluarga sebagai fondasi bangsa.

Ayah dan Bunda GenRe diharapkan jadi panutan bagi remaja. Tak hanya memberi motivasi, tapi juga edukasi soal kesehatan, masa depan, dan kehidupan berkeluarga.

Sebagai Ayah dan Bunda GenRe Ketapang, Alexander dan Lusia akan berperan aktif dalam program pembinaan remaja. Fokusnya adalah menyiapkan generasi muda yang siap menikah, sehat jasmani dan rohani, serta paham perencanaan hidup.**

  • Related Posts

    Bupati Ketapang Dorong Desa Jadi Ujung Tombak Pembangunan

    Ketapang:KM – Pemerintah Kabupaten Ketapang melaksanakan apel bersama dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026 serta dirangkaikan dengan Ramah Tamah Bersama Camat serta Kepala Desa. Upacara Hari Desa Nasional 2026 berlangsung…

    Wakil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    Ketapang:KM – Wakil Bupati Ketapang, Jamhuri Amir, SH melaksanakan audiensi dan koordinasi dengan Direktur Konektivitas dan Infrastruktur Logistik Deputi Bidang Infrastruktur Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Republik Indonesia beberapa waktu…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Bupati Ketapang Dorong Desa Jadi Ujung Tombak Pembangunan

    Bupati Ketapang Dorong Desa Jadi Ujung Tombak Pembangunan

    Wakil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    • By ktpmedia
    • Januari 14, 2026
    • 131 views
    Wakil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Ketua DPRD Ketapang Ultimatum Penambang Pasir: SIPB Itu Bukan Tiket Bebas Menambang

    Ketua DPRD Ketapang Ultimatum Penambang Pasir: SIPB Itu Bukan Tiket Bebas Menambang

    Ruas Jalan Provinsi di Ketapang Rusak Parah, Masyarakat Ketapang Teriak: Pemprov Kalbar dan DPRD Kalbar ke Mana?

    • By ktpmedia
    • Januari 12, 2026
    • 166 views
    Ruas Jalan Provinsi di Ketapang Rusak Parah, Masyarakat Ketapang Teriak: Pemprov Kalbar dan DPRD Kalbar ke Mana?

    Kapolres Ketapang Turun ke Lahan, Panen Jagung Bersama Petani Muara Pawan

    Kapolres Ketapang Turun ke Lahan, Panen Jagung Bersama Petani Muara Pawan