Ramah Tamah Forkopimda HUT RI 79

Ketapang:KM – Wakil Bupati Ketapang H. Farhan, SE.,M.Si mengucapkan terima kasih kepada Paskibaraka Kabupaten Ketapang yang telah menjalan tugasnya dengan baik.

Hal ini disampaikan Wabup saat menghadiri Ramah Tamah Kemerdekaan Republik Indonesia bersama Forkopimda Kabupaten Ketapang tahun 2024, usai melaksanakan Upacara Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Halaman Kantor Bupati Ketapang, Sabtu (17/08/2024) di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang.

Ramah tamah Forkopimda tersebut juga disertai dengan menyaksikan siaran langsung Peringatan detik-detik Proklamasi HUT ke-79 Kemerdekaan RI dari Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Saya mewakili Pemkab Ketapang, Bupati Ketapang dan seluruh jajaran mengucapkan terima kasih kepada para Paskibraka yang telah menjalankan tugas dengan baik,” ujar Wabup.

Para Paskibraka ini lanjut Wabup, walaupun sudah lelah tetapi semangat kemerdekaan itu telah memupuskan seluruh kelelahan tersebut sehingga terbukti berhasil dalam menjalankan tugasnya.

“Kalian adalah generasi penerus bangsa, penerus daerah Kabupaten Ketapang. Saya berkeyakinan setelah kalian beraktivitas kembali, kalian sudah merencanakan mimpi-mimpi kedepan. Mudah-mudahan kalian selalu diberikan kesehatan dan hidup di kondisi yang baik-baik saja,” ucap Wabup.

Wabup dalam kesempatan tersebut juga mengucapkan selamat hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia dengan tema Nusantara Baru Indonesia Maju.

“Artinya dari tema tesebut, semangat kita ingin maju secara berkesinambungan itu selalu ada dan dilekatkan kepada anak-anak bangsa yang kita cintai ini,” jelasnya.

Oleh karena itu, Wabup berharap semoga Kabupaten Ketapang maju berkembang dan masyarakatnya semakin baik, makmur, sejahtera dan tingkat pendidikan masyarakat semakin baik dan semakin banyak orang-orang Ketapang yang sukses dari peringatan hari kemerdekan Republik Indonesia ini.

“Mari kita bersama terus mengobarkan semangat juang untuk membangun Kabupaten Ketapang dan membangun Indonesia yang kita cintai ini,” pungkas.

Selanjutnya dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati, Sekda, Staff Ahli, Para Kepala OPD, Forkopimda serta undangan lainnya juga menyaksikan persembahan dari para Paskibraka dan juga makan bersama.

  • Related Posts

    Wabup Ketapang Ikuti Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden dan Asta Cita

    Jakarta:KM – Wakil Bupati Ketapang Jamhuri Amir, SH Ikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sinergi Pelaksanaan Program dan Kegiatan Urusan Pemerintahan Umum di Daerah, yang digelar oleh Kementerian Dalam Negeri Republik…

    Bupati Ketapang Dorong Desa Jadi Ujung Tombak Pembangunan

    Ketapang:KM – Pemerintah Kabupaten Ketapang melaksanakan apel bersama dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026 serta dirangkaikan dengan Ramah Tamah Bersama Camat serta Kepala Desa. Upacara Hari Desa Nasional 2026 berlangsung…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Wabup Ketapang Ikuti Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden dan Asta Cita

    Wabup Ketapang Ikuti Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden dan Asta Cita

    Bupati Ketapang Dorong Desa Jadi Ujung Tombak Pembangunan

    Bupati Ketapang Dorong Desa Jadi Ujung Tombak Pembangunan

    Wakil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    • By ktpmedia
    • Januari 14, 2026
    • 216 views
    Wakil Bupati Ketapang Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur  ke  Bappenas

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Wakil Bupati Ketua DPRD Ketapang Hadiri Penyerahan LHP Dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalbar Semester II Tahun 2025 

    Ketua DPRD Ketapang Ultimatum Penambang Pasir: SIPB Itu Bukan Tiket Bebas Menambang

    Ketua DPRD Ketapang Ultimatum Penambang Pasir: SIPB Itu Bukan Tiket Bebas Menambang

    Ruas Jalan Provinsi di Ketapang Rusak Parah, Masyarakat Ketapang Teriak: Pemprov Kalbar dan DPRD Kalbar ke Mana?

    • By ktpmedia
    • Januari 12, 2026
    • 197 views
    Ruas Jalan Provinsi di Ketapang Rusak Parah, Masyarakat Ketapang Teriak: Pemprov Kalbar dan DPRD Kalbar ke Mana?